Kamu Wajib Tahu ! Cara Mengelola Keuangan Ala Milenial

               Selama ini kamu pasti kebingungan dalam mengelola keuangan, terutama dengan ketidakstabilan harga sembako pada saat ini, dan kamu belum bisa menambahkan skill untuk meningkatkan pendapatan. Kamu harus bisa mengelola keuangan di era saat ini, karena ketidakpastian ekonomi selalu ada dan semakin meningkatnya persaingan di dunia pekerjaan.




              Kami akan membagikan sedikit tips keuangan buat kamu milenial agar bisa sedikit membantu pengelolaan keuangan pastinya. Ada 4 tips yang akan kami bagikan untuk kamu, berikut tipsnya : 

1. Buat Catatan Keuangan.     

               Kamu mungkin abai terhadap hal ini karena terkesan tidak penting, malah ini ada hal yang harus ada untuk mengatur keuangan sebaik mungkin. Apapun profesi kamu, apa kah kamu pengusaha, karyawan, atau mahasiswa. Catatan keuangan ini mulai dari penghasilan yang kamu dapatkan dalam sebulan ataupun jangka waktu yang biasanya kamu dapatkan. 

                Pengeluaran yang kamu keluarkan biasanya dalam sebulan misalnya untuk biaya kost atau apartemen, kebutuhan sehari hari seperti makanan, minuman dll, transportasi kerja, atau juga cicilan cicilan. Utamakan apa yang menjadi kebutuhan serta keinginan untuk menjaga pola hidup yang wajar dan tidak berlebihan. 

2. Bijak menggunakan kartu kredit 

                Banyak sekali wejangan dari orang tua terkait kartu kredit ini, yaitu salah satunya jangan beli barang dengan kredit atau jangan menggunakan kartu kredit. Sebenarnya tidak ada masalah ya Sahabat, karena perkembangan zaman kita bisa menggunakan kartu kredit dengan bijak yaitu menggunakan pada saat darurat. Selain itu gunakan penyedia kredit yang mempunyai bunga rendah dan kebijakan meringankan. 

                Kartu kredit saat ini banyak benefit nya tergantung dari penyedia kreditnya diantaranya yaitu bisa digunakan di luar negeri jika ada study di luar negeri atau urusan bisnis jadi tidak perlu repot harus  menukarkan mata uang kita dulu dengan mata uang asing. Keuntungan lainnya yaitu bisa mendapatkan poin yang bisa ditukarkan untuk belanja barang.  Sekali lagi pastikan untuk hal yang penting ya Sahabat.

3. Memiliki 2 buku tabungan. 

                   Miliki 2 buku tabungan bisa membantu kamu mengatur keuangan, misalnya satu untuk tabungan kamu naik haji serta satu lagi untuk gaji atau keperluan bisnis jadi kamu tidak perlu lagi repot mengatur keuangan karena sudah terpisah. Selama ini mungkin kamu masih menggabungkan rekening pribadi dengan rekening gajian atau bisnis, jadi terlihat tidak berjalan untuk bisnis karena uang kamu tercampur sehingga sulit memisahkannya.

                Keuntungan lainnya kamu jadi tahu dengan catatan keuangan yang sudah kamu buat sebelumnya, pendapatan dan pengeluarannya di masing masing rekening tersebut.  Mimpi kamu untuk bisa mengelola keuangan sekarang bisa tercapai.

4. Jangan Lupa Menabung. 

                Satu hal yang penting terakhir tips dari kami yaitu jangan lupa menabung. Tabunglah diawal bulan pada saat kamu mendapatkan keuntungan atau gaji kamu sehingga memungkinkan kamu untuk konsisten menabung kembali di bulan berikutnya dan kamu menjadi selektif dalam mengeluarkan uang.

                Pilih salah satu bank yang menurut kamu bagus untuk menabung jangka panjang, sehingga kamu mempunyai tujuan dari memabung itu untuk apa? Untuk buka usaha kah? Untuk naik haji kah? Atau modal nikah? Ataupun yang lainnya.

                  Tips di atas itu kami buat sederhana agar kamu bisa melakukannya, sehingga generasi milenial bisa merancang masa depan kehidupan lebih baik kedepannya. Jika kamu punya mimpi jadi usaha, dan butuh modal usaha boleh ajukan pinjaman dana tunai anda ke Adira Finance, dengan menghubungi marketing kami Rama Adira Finance di nomor Whatsapp 081381239940 dibantu proses ke Adira Finance Cabang terdekat dari rumah kamu. 




Komentar